Pemikiranku tentang perubahan pada diri seseorang adalah dengan niat dan ketabahan, kemudian ditunjukkan dengan sikap sebagai bukti terhadap diri sendiri, bukan orang lain. Ibarat air yang mengalir lurus kebawah kini harus berhenti ataupun berkelok-kelok. Ibarat kita terbiasa mendengarkan musik, kini harus terbiasa mendengarkan keluhan orang. Mungkinkah kita, manusia melakukan hal tersebut? Jawabnya adalah mungkin, yang tidak mungkin adalah menelan kepala sendiri. Karena itu bukanlah takdir, melainkan adalah proses, mau jadi apakah kita? Mau kemana kita? Dan lain sebagainya. Kalau itu adalah menjadikan kita lebih baik, pastilah kita bisa mencapainya. Sulit?? Memang, karena yang namanya menuju kebaikan pastilah akan banyak godaan, karena yang semula kita terbiasa melakukan, kini harus dirubah atau dihilangkan dan diganti dengan yang baru. Memaksa??? Tentu, sebab kita akan dihadapkan pada sebuah pilihan. Kalau kiota berbicara mengenai memilih, maka hal yang sebenarnya terjadi adalah adanya kekecewaan.
Mengapa demikian? Karena kita diharuskan untuk menghindari salah satunya, dan melakukan salah satunya. Inilah fakta yang seringkali membuat kita lupa, kita harus lapangdada dan sabar, serta pandai-pandai dalam menyiasati, sebab tanpa itu semua, atau lebih tepatnya saya katakan sebagai rencana dalam kita hidup, kita tidak akan mencapai kesuksesan dan cenderung pasrah… padahal kita punya kemampuan untuk merubahnya.
Ya sebatas itu saya dapat memberikan petuah yang garing dan tak berbobot ini, perlu diingat pula, kita hanya bisa merencanakan dan Tuhanlah yang menentukan, maka daripada itu, kita harus membuat banyak rencana dalam mengarungi kehidupan ini. Rencana adalah Qodho kita, seperti kapas yang mau jatuh. Kita mau jatuh kemana atau menjadi apa adalah tergantung dari usaha kita untuk merubahnya, kalau sudah terjadi barulah itu disebut dengan takdir, kita bisa senang, sedih dan lain sebagainya, tapi kita tetap harus bersyukur, karena kita sudah berusaha sebaik mungkin, dan percayalah ada hikmah di balik sesuatu.
Oke, lakukanlah mulai sekarang, buatlah dirimu berarti…. Believe of your talent… dan berdoa pada AllAh SWT… semoga apa yang kau inginkan terkabul sohib…Amin3x. (Lazuardi_sosiologi dan antropologi Unnes ’06)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Masukan apapun pastinya suara anda akan sangat dihargai... Tanxs